Follow Us:
14:39 WIB - Kabinet Merah Putih Resmi Dilantik, Lapas Kelas IIA Pekanbaru Ikuti Penyambutan Para Menteri Baru | 05:10 WIB - Deklarasi Masyarakat Nusa Indah RT 02. RW 04 Kelurahan Tebat Giri Untuk Kemenagan Paslon No Urut Satu | 22:55 WIB - Pemerintah Desa Senderak Salurkan BLT-DD Tahap 10 T.A.2024 Kepada Masyarakat | 13:56 WIB - Waka Polres Kampar Pimpin Apel Siaga Satu Dalam Rangka Pelantikan Presiden dan Walpres | 18:19 WIB - Danrem 031/Wira Bima Dukung Seminar Nasional di Pekanbaru: Bahas 79 Tahun Kemerdekaan RI, Riau Dapat Apa? | 18:15 WIB - Kalapas Pekanbaru Ciptakan Suasana Akrab dan Hangat Dalam Coffe Morning Bersama Media Massa
/ Indragiri Hilir / Kapolsek Kempas Cek SPBU Pastikan Stok BBM Aman Jelang Mudik Lebaran /
Kapolsek Kempas Cek SPBU Pastikan Stok BBM Aman Jelang Mudik Lebaran
Sabtu, 30 Maret 2024 - 09:51:13 WIB

TERKAIT:
   
 
Suarasindo.com, INHIL - Kapolsek Kempas AKP Mardani Tohenes, SH, MH bersama jajarannya melakukan pengecekan ke sejumlah SPBU di wilayah Kecamatan Kempas untuk memastikan persediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) aman menjelang mudik Lebaran 2024. Jumat (29/03/2024).

"Pengecekan ini dilakukan dalam rangka untuk memastikan persediaan BBM di SPBU yang ada di wilayah Kempas ini masih cukup sehingga tidak mengganggu dalam proses pengisian BBM, terutama menjelang mudik Lebaran, "ungkap AKP Mardani.

Selain itu, pengecekan tersebut dilakukan untuk memastikan tidak ada praktik kecurangan yang dilakukan di SPBU wilayah Kecamatan Kempas. Terdapat 3(tiga) SPBU dan semuanya telah dicek oleh jajaran Polsek Kempas.

"Ini dilakukan untuk memastikan bahwa tidak ada praktik-praktik kecurangan oleh pihak SPBU dan juga memastikan masyarakat terlayani dengan baik, " jelas AKP Mardani.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Kempas juga memberikan himbauan kepada pihak SPBU yang ada di wilayah Kecamatan Kempas dan mengingatkan kepada pengelola SPBU agar menjalankan usahanya dengan mematuhi aturan yang ada serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat secara humanis dan akan menindak tegas jika ditemukan adanya praktik kecurangan di SPBU wilayah hukum Polsek Kempas.

"Momentum bulan suci Ramadhan ini harus benar-benar dapat kita rasakan manfaatkan untuk berbuat kebaikan, dengan memberikan pelayanan yang terbaik, agar masyarakat puas, "tutup Kapolsek.*mhd/bnb.


Berita Lainnya :
  • Kabinet Merah Putih Resmi Dilantik, Lapas Kelas IIA Pekanbaru Ikuti Penyambutan Para Menteri Baru
  • Deklarasi Masyarakat Nusa Indah RT 02. RW 04 Kelurahan Tebat Giri Untuk Kemenagan Paslon No Urut Satu
  • Pemerintah Desa Senderak Salurkan BLT-DD Tahap 10 T.A.2024 Kepada Masyarakat
  • Waka Polres Kampar Pimpin Apel Siaga Satu Dalam Rangka Pelantikan Presiden dan Walpres
  • Danrem 031/Wira Bima Dukung Seminar Nasional di Pekanbaru: Bahas 79 Tahun Kemerdekaan RI, Riau Dapat Apa?
  • Kalapas Pekanbaru Ciptakan Suasana Akrab dan Hangat Dalam Coffe Morning Bersama Media Massa
  • CIPTA KONDISI ANTISIPASI GANGGUAN KAMTIB, DIVISI PEMASYARAKATAN KANWIL KEMENKUMHAM RIAU GELEDAH LAPAS KELAS IIA TEMBILAHAN
  • PELATIHAN DAN EDUKASI PENANGGULANGAN KEBAKARAN BERSAMA DAMKAR KUANTAN SINGINGI
  • Lapas Pekanbaru Gelar Razia Gabungan Sebagai Langkah Konkret Kunci Pemasyarakatan Maju
  •  
    Komentar Anda :
       
     
    PT. Jean Seputar Indonesia
    Copyright © 2017